Wednesday, July 22, 2015

In a Blue Moon

Heeyy! Sekarang aku mau review novel lagi hehehe :D Kan setelah di awal bulan ini aku ngepost 3 cerita yang series #eaaa aku kasih jeda dulu buat tempat novel wkwkwk..

Novel In a Blue Moon ini karya dari penulis best seller 4 musim, tau dong siapaaa? ;p YAP! Ilana Tan. Akhirnya Ilana Tan ngeluarin novel lagi wkwkwk.. Dan ini novel Ilana Tan pertama yang aku punyaa :') Tapi aku udah baca series 4 musim itu (dari pinjam meminjam wkwk), Sunshine Becomes You juga udah (btw ini mau diangkat ke bioskop kan!), ya jadi aku udah baca karya Ilana Tan yang lain tapi aku tidak punya :" oke udah ya ceritanya wkwk-_- jadi kemana tau kan ini--" Novel ini berjumlah 318 halaman. Penerbitnya PT Gramedia Pustaka Utama. Ada pembatas bukunya juga kok^^ ilustrasi buat covernya juga bagus deh, kayak suatu malam di musim salju. Permukaan covernya juga halus>< nah buat yang penasaran gimana covernya, ini diaaa~

 

Nah, gimana? Udah tertarik belum? :p kalau masih belum juga, yuk lanjut ke sinopsisnya! 

Sinopsis :

"Apakah kau masih membenciku?"
"Aku heran kau merasa perlu bertanya."

Lucas Ford pertama kali bertemu dengan Sophie Wilson di bulan Desember pada tahun terakhir SMA-nya. Gadis itu membencinya. Lucas kembali bertemu dengan Sophie di bulan Desember sepuluh tahun kemudian di kota New York. Gadis itu masih membencinya. Masalah utamanya bukan itu--oh, bukan!--melainkan kenyataan bahwa gadis yang membencinya itu kini ditetapkan sebagai tunangan Lucas oleh kakeknya yang suka ikut campur.

Lucas mendekati Sophie bukan karena perintah kakeknya. Ia mendekati Sophie karena ingin mengubah pendapat Sophie tentang dirinya. Juga karena ia ingin Sophie manyukainya sebesar ia menyukai gadis itu. Dan, kadang-kadang--ini sangat jarang terjadi, tentu saja--kakeknya bisa mengambil keputusan yang sangat tepat. 
Itu dia sinopsisnya! Gimana, makin tertarik apa engga nih? :p duh sayang banget deh kalo kalian gak tertarik :( aku malah mikir "ada gitu ya orang yang gak tertarik sama karyanya Ilana Tan?" >//< yaudah lanjut ke cerita versi aku aja yaa! Diusahain tidak spoiler terlalu banyak kok xP

Awal hubungan mereka waktu sekolah sebenernya baik baik aja, tapi, karena kegengsian atau ya kurang beraninya Lucas, perkataannya membuat dia dibenci oleh Sophie. Wih jadi inget lirik lagu ini nih "Your words cut deeper than a knife" :" setelah itu hubungan mereka jadi gak baik deh. Lalu, bertahun-tahun kemudian, mereka bertemu lagi. Di nikahan Tyler, kakak sulungnya Sophie, mereka bertemu. Ternyata kakek mereka berdua berteman, dan sudah merencanakan perjodohan antara Lucas dengan Sophie, atau mungkin lebih tepatnya pertunangan. Tapi kebencian Sophie dengan Lucas masih ada, membuat semuanya terasa lebih sulit. Ditambah dengan kakak-kakaknya Sophie, Tyler dan Spencer, yang benar-benar menjaga adiknya ini, dan gak akan membiarkan adiknya di dekati dengan laki-laki sembarangan, apalagi Spencer tau kebencian Sophie dengan Lucas seperti apa. Dan pernikahan itu berakhir dengan Lucas Ford yang tak bisa berbicara dengan Sophie.

Terus setelah itu Lucas Ford mencoba mendekati Sophie, walaupun apa yang dia terima masih belum seperti apa yang dia harapkan, Sophie masih belum mau memaafkan Lucas. Tapi alasan Lucas untuk mendekati Sophie bukan hanya untuk mendapatkan maaf darinya, tapi Lucas juga ingin merubah pandangan Sophie terhadapnya. Lucas Ford yang sekarang bukan seperti yang dulu. Setelah beberapa pendekatan dengan Sophie, lama-lama Sophie juga merasa kalau Lucas sudah berubah, dan dia juga diam-diam sudah memaafkan Lucas Ford, dan mulai ada perasaan lain di hatinya.

Tapi setelah itu semuanya tidak berjalan mulus begitu saja. Hadir beberapa orang di antara mereka berdua, dari masa lalu dan masa kini. Walaupun banyak kesalahpahaman yang terjadi, mereka akhirnya bisa mengatasi semua itu, dan pilihan kakek Lucas ternyata memang tepat.



YEEEY! Begitu deh pokoknya review singkat yang semoga aja nggak mengandung kadar spoiler yang terlalu tinggi(?) wakakakaka xD Btw sebenernya post ini udah di tulis beberapa minggu yang lalu, tapi di biarkan di draft begitu saja karna berbagai alasan hehe^^ maafkan ya... jadiii, kalau review di atas terlalu singkat (bagus dong ya jadi gak terlalu spoiler?) atau susah di mengerti, atau agak melenceng dari novelnya, tolong dimaafkan sekali lagi :') karna emang post ini udah nunggak beberapa minggu, jadinya ya agak lupa-lupa gitu deeeh hehe..

Dan ini dia beberapa quotes dari novel In a Blue Moon~

"Lagi pula, permintaan maaf tidak akan mengubah apa yang sudah terjadi. Tidak akan menjadikan semuanya baik-baik saja"

"Mungkin ia terlalu cepat merasa yakin. Hidup tidak selalu berjalan seperti yang kita inginkan"

"Permintaan maaf hanya akan membuat perasaanmu lebih baik, bukan perasaanku. Jadi lupakan saja"

" Kau tahu permintaan maaf tidak akan mengubah apa yang sudah terjadi"

"Di dunia ini memang ada orang-orang yang tega dengan sengaja menyakiti orang lain demi menyelamatkan diri sendiri"

"Apakah kau tahu hanya ada garis tipis yang memisahkan perasaan benci dan cinta?"

"Orang-orang yang dulu kau kenal kini mungkin sudah melupakanmu"

"Kalau dia mencintaimu, dia pasti akan langsung datang begitu kau minta"

"Kau mungkin tidak sempurna, tapi kau sempurna untukku"

"Aku bersedia melakukan apa pun agar kau tetap berada di sisiku, bersamaku, selama kau juga menginginkan hal yang sama"

"Apakah apabila seseorang tertarik padamu berarti kau juga harus tertarik padanya?"

"Memangnya ada tempat yang tepat untuk menyatakan perasaan?"


Ya itu dia beberapa quotes dari novel ini^^ enggak sebanyak quotes yang lain ya? Maaf deh, aku terlalu kebawa suasana pas baca, jadi kalau ada kata-kata yang kelewat yah apa dayaku :( *halah* 
Okeey, sampe sini dulu yaaaaaaaaaa:D Terima kasih sudah menunggu lama untuk postingan barunya hehe^^ kalau aku lagi mood bagus, aku bakal post cerita~ banyak cerita sebenernya, tapi ya suka males aja hahahaha xP 

Babay!